February 15, 2011

structure query language

Saya benci hari rabu! Sangat benci!
Sebenarnya saya bukan benci harinya, tapi lebih tepatnya saya membenci pelajaran yang ada di hari rabu, lebih tepatnya lagi, guru yang mengajar pada hari rabu.
Saya gak suka cara dia mengajar.

Guru itu 'killer'.. Dia tidak suka membentak, tapi dia sering menggunakan majas ironi ataupun sinisme.
Memang tidak setiap siswa mengalami nasib naas seperti itu. Tapi 'makian' di depan umum sudah cukup membuat saya belajar bahwa melakukan kesalahan adalah: aib.
Apakah dengan konstruksi yang demikian ini tidak membekas di otak saya?
'makian-makian' itu membuat rasa percaya diri saya terluka.
Udah tahu pelajarannya susah, kok ngajarnya malah kayak begitu.

0 komenkomen:

Post a Comment

Wow.. I love comments! you just made my day! Thanks